Apakah anda sedang mencari rekomendasi toko buku di Bandung? Jika benar, anda berada pada artikel yang tepat.
Meskipun kita telah memasuki era digital dengan penggunaan e-book seperti sekarang, buku berbentuk fisik pun tetap menjadi pilihan.
Untuk anda yang sedang mencari toko buku terlengkap di Bandung, berikut rekomendasinya dari kami.
1. Togamas Supratman – Toko Buku Ori Murah
Rekomendasi toko buku di Bandung pertama adalah Toko Buku Togamas Supratman. Toko buku yang berada di Jl. Supratman ini terkenal lengkap dengan harga yang murah.
Berbagai jenis buku pelajaran hingga genre novel dari berbagai penerbit tersedia dengan harga yang sangat terjangkau. Meskipun lengkap toko ini tidak pelit untuk memberikan banyak diskon bagi pelanggannya, loh.
Untuk warga Bandung yang mencari toko buku terlengkap, toko buku di bandung murah, anda bisa datang ke toko ini.
Alamat: Jl. Supratman No.45, Cihapit, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40114.
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Jumat ( 09.00 – 20.00 ) Sabtu – Minggu ( 09-.00 – 21.00 )
Nomor Telepon: (022) 7206443
2. Gramedia Merdeka Bandung – Toko Buku Terlengkap
Rekomendasi selanjutnya adalah Gramedia Merdeka Bandung. Di toko yang satu ini juga memiliki buku-buku yang lengkap dengan fasilitas tempat yang nyaman.
Anda cukup berkeliling untuk mencari buku yang anda cari, terdapat berbagai buku bacaan, buku anak, islam, kristen, kitab, ATK, hingga perlengkapan DIY.
Tempat yang nyaman dan cenderung sepi menjadi daya tarik tersendiri bagi Gramedia Merdeka Bandung ini.
Alamat: Jl. Merdeka No.43, Babakan Ciamis, Kec.Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40117
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Setiap hari ( 10.00 – 21.00 )
Nomor Telepon: (022) 4233287
3. Toko Buku Dahlan
Toko buku selanjutnya adalah Toko Buku Dahlan. Cukup berbeda dari beberapa toko sebelumnya, toko ini merupakan toko buku agama lengkap.
Terdapat berbagai macam buku agama islam lengkap dengan harga yang tentunya lebih murah daripada toko lainnya. Dikutip dari review pelanggannya bahwa pelayanan yang diberikan pun sangat baik dan informatif.
Untuk anda yang sedang mencari buku-buku agama anda bisa mengunjungi toko buku agama islam terlengkap ini.
Alamat: Jl. Otto Iskandar Dinata No.522, Nyengseret, Kec. Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat 40242
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Setiap hari ( 06.30 – 21.30 )
Nomor Telepon: 0851 0605 1111
4. Pasar Buku Palasari – Pusat Buku Bekas
Rekomendasi selanjutnya adalah untuk anda yang suka dan bisa melakukan tawar menawar, yap, di Pasar Buku Palasari.
Disini banyak dari berbagai jenis buku yang mungkin anda akan dapatkan. Dari buku baru sampai buku bekas, dari penerbit terkenal hingga penerbit yang mungkin kurang familier.
Cukup melegenda banyak orang yang tertarik datang kesini karena buku yang cukup lengkap dan harga yang cukup miring, pastikan juga anda pandai menawar ya.
Buku-buku kuliah juga banyak tersedia di sini, termasuk buku materi kuliah kedokteran.
Alamat: Bursa Buku Palasari, Jl. Palasari Jl. Turangga No.45. RT.10/RW07, Kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat 40262
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Setiap hari ( 09.00 – 17.00)
Nomor Telepon: 0821-2160-8850
5. Togamas Buah Batu
Rekomendasi toko buku yang bisa anda kunjungi selanjutnya adalah toko buku Togamas Buah Batu. Toko yang terletak di jalan Buah Batu, Bandung ini terkenal lengkap dengan diskon yang besar.
Memiliki tempat yang nyaman, parkir yang luas, hingga gratis sampul buku. Tapi anda juga harus cepat-cepat bila ingin membeli buku best seller disini, karena sangat cepat sold out.
Alamat: JL. Buah Batu NO.178, Cijagra, kec.Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat 40265.
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Setiap hari ( 08.00 – 20.00 )
Nomor Telepon: ( 022 ) 7304067
6. Toko Buku Diskon BBC Palasari 1 (Bandung Book Centre)
Masih di lingkungan pasar Palasari, toko buku selanjutnya yang bisa anda kunjungi adalah Toko Buku diskon BBC. Toko buku Bandung Centre ini merupakan salah satu toko buku yang cukup lengkap dengan diskon yang besar di Pasar Palasari.
Anda bisa mencari buku mulai dari buku pelajaran, novel, komik, hingga buku agama. Ketika membeli buku anda pun juga bisa diberi sampul gratis loh.
Alamat: JL Palasari No.119, Turangga, Kec.Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat 40262
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Setiap hari ( 09.00 – 17.00 )
Nomor Telepon: ( 022 ) 7302368
7. Toko Buku Dunia ilmu Palasari
Toko buku rekomendasi selanjutnya masih di kompleks Pasar Palasari nih, yaitu Toko Buku Dunia Ilmu Palasari. Di toko ini buku-bukunya lengkap dan sangat mudah untuk ditemukan. Tersedia banyak buku pelajaran untuk SD, SMP, SMA, buku referensi untuk skripsi kuliah pun juga ada.
Harga yang ditawarkan di salah satu toko buku palasari ini pun cukup terjangkau bagi kantong pelajar. Lokasinya pun mudah dijangkau karena terletak ditengah-tengah pusat kota dan dijangkau dengan angkot.
Untuk anda yang tertarik anda bisa mengunjungi toko ini.
Alamat: Bursa Buku Palasari, Pasar Lodaya, Jl. Palasari Blok K No. 15-17, Turangga, Kec. Lengkong, Kota Bandung, jawa Barat 40000
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Setiap hari ( 09.00 – 17.00 )
Nomor Telepon: 0812-2000-0202
8. Toko Buku Cahaya Palasari
Masih berada di kawasan Pasar Palasari, selanjutnya adalah Toko Buku Cahaya Palasari. Merupakan salah satu rekomendasi toko buku untuk pelajaran sekolah. Memiliki berbagai koleksi buku pelajaran yang lengkap dari berbagai penerbit. Harga yang ditawarkan pun cukup murah meriah, untuk kantong pelajar.
Terdapat berbagai diskon yang mungkin akan anda dapatkan ketika belanja di toko ini. Harga sampul yang ditawarkan pun cukup murah, loh.
Alamat: Jl. Palasari No.123, Malabar, Kec. Lengkong, Kota Bandung, jawa Barat 40262
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Setiap hari ( 08.00 – 17.00 )
Nomor Telepon: (022) 7302808
9. Toko Buku Elvira
Selanjutnya toko buku di bandung yang bisa anda kunjungi adalah Toko Buku Elvira. Merupakan salah satu toko buku yang menyediakan berbagai macam jenis buku. Penataan buku yang sesuai dengan bidang atau genre akan memudahkan anda untuk mencari buku yang anda butuhkan.
Tersedia juga berbagai buku dengan bahasa inggris maupun bahasa indonesia. Tak jarang toko ini juga memberikan diskon dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Letak yang strategis karena di pinggir jalan juga akan memudahkan anda ketika hendak mengunjungi toko ini.
Alamat: Jl. Ir. H. Juanda No. 10, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40115
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Setiap hari ( 08.20 – 17.00 )
Nomor Telepon: ( 022 ) 4235960
10. Toko Buku Maranatha
Rekomendasi toko buku terakhir di Bandung adalah Toko Buku Maranata. Banyak yang bilang bahwa toko ini adalah surganya buku komik wayang yang lengkap dan murah.
Buku-buku yang disediakan disini pun cenderung unik dan menarik, tak urung banyak yang datang ke toko ini tak hanya sekali. Pelayanan yang ramah pun juga menjadi salah satu nilai plus bagi toko ini.
Alamat: Jl. Ibu Inggit Garnasih No. 148, Ciateul, Kec. Regol, kota Bandung, Jawa Barat, 40252
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Setiap hari ( 07.00 – 14.00 )
Nomor Telepon: ( 022 ) 5203188
Itulah 10 rekomendasi Toko Buku di Bandung Terlengkap yang bisa anda kunjungi. Ternyata banyak sekali ya toko buku yang lengkap dengan lokasi yang strategis, dan harga yang terjangkau.
Demikian, berdasarkan dari beberapa rekomendasi di atas, anda juga bisa mengunjunginya disesuaikan dengan lokasi terdekat anda. Dan tentunya pilih toko yang sesuai dengan keperluan jenis kebutuhan buku anda ya