10 Toko Baju di Bandung Terlengkap dan Termurah

Baju adalah sesuatu yang sangat penting untuk tampil gaya apalagi untuk kaum wanita. Hampir setiap tahun gaya baju tentu akan terus berubah. Mungkin kamu sedang mencari toko baju di Bandung yang menjual baju dengan gaya keren dan kekinian.

Ada banyak sekali toko baju di Bandung yang menjual baju dengan gaya kekinian. Dengan begitu, tentu saja sekarang cara berpakaian kamu tidak akan kuno lagi dan lebih keren. Dan yang pasti semua jenis dan style apa saja tersedia.

Daftar Toko Baju di Bandung

Jika kamu sekarang ingin tampil lebih gaya, pastikan hanya beli baju di toko yang terpercaya. Berikut ini adalah daftar toko di bandung yang menjual baju terlengkap dan keren.

1. CRESSIDA Factory Outlet – Toko Baju Anak Muda

Untuk kamu yang tipe style-nya suka menggunakan kaos dan jeans, tentu jangan lupa membelinya di CRESSIDA Factory Outlet. Di sini ada banyak sekali kaos kekinian dan jeans keren. Untuk masalah harga tentu sangat bersahabat dengan dompet kamu.

Jika ingin membelinya langsung ke tokonya, jangan khawatir tempat parkirnya sangat luas. Toiletnya pun juga sangat bersih sehingga membuat kamu nyaman. Dan yang paling penting pelayanannya ramah sehingga membuat kamu betah.

Alamat: Jl. A.H. Nasution No.172, Antapani Wetan, Kec. Panyileukan, Kota Bandung, Jawa Barat 40293
Maps: Klik Di sini
Jam Buka: 11.00–20.00
Nomor Telepon: (022) 63734032

2. Blossom – Toko Baju Lengkap Pria dan Wanita

Jika kamu ingin mencari baju yang lengkap untuk perempuan, laki-laki dan anak-anak tentu di Blossom tempatnya. Koleksi bajunya sangat banyak sehingga kamu bisa memilih banyak sekali jenis baju di sana.

Jika membelinya langsung ke sini kamu akan dimanjakan dengan tempatnya yang nyaman dan toiletnya pun bagus dan bersih. Jangan khawatir tempat parkirnya pun cukup luas. Untuk masalah harga tentu tidak akan membuat dompet kamu tipis.

Alamat: Jl. Ir. H. Juanda No.112, Lebakgede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132
Maps: Klik Di sini
Jam Buka: 09.00–21.30
Nomor Telepon: (022) 2503822

3. Paberik Badjoe Factory Outlet

Kamu yang suka baju branded seperti adidas, tentu bisa membeli bajunya di Paberik Badjoe Factory Outlet. Baju yang dijual pun juga cukup lengkap. Jika ingin membelinya langsung ke toko jangan lupa menerapkan protokol kesehatan.

Tempatnya yang luas dan parkirannya pun yang luas tentu saja akan membuat kamu nyaman saat membelinya. Sama seperti harganya yang akan tetap nyaman di dompet.

Alamat: Jl. Soekarno-Hatta No.573, Gumuruh, Kec. Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat 40275
Maps: Klik Di sini
Jam Buka: 11.00–20.00
Nomor Telepon: (022) 7336979

4. The Secret Factory Outlet

Mungkin kamu sedang mencari baju untuk pria, wanita dan anak yang bisa langsung datang ke The Secret Factory Outlet. Apalagi jika ingin membelinya sambil santai, di toko ini ada tamannya. Bahkan bisa sambil ngemil karena di toko ini menjual aneka makanan.

Untuk tempat parkirnya cukup luas sehingga akan nyaman jika membeli langsung ke tokonya. Untuk masalah harga jangan ditanya walaupun menjual baju branded, tetap bersahabat di dompet.

Alamat: Jl. L. L. R.E. Martadinata Riau No.47, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40115
Maps: Klik Di sini
Jam Buka: 09.00–21.00
Nomor Telepon: (022) 4260818

5. Bandar baju – Toko Baju Grosir

Baju bukan untuk style saja karena bisa juga dijadikan ajang usaha. Untuk kamu yang ingin memulai usaha baju, bisa membelinya di Bandar baju. Di sini selain bisa membeli satuan, ternyata juga dijual grosir.

Bajunya yang lengkap dengan harganya yang murah tentu saja bisa membuat kamu ketagihan membelinya di toko ini.

Alamat: Jl. Angkasa Mekar No.88, Cangkuang Kulon, Kec. Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, Jawa Barat 40239
Maps: Klik Di sini
Jam Buka: 08.00–16.00 (Rabu tutup)
Nomor Telepon: 0813-1818-2574

6. Flashyshop Bandung (Toko baju dan aksesoris)

Tidak lengkap memang jika hanya membeli baju tanpa aksesoris seperti tas dan lainnya. Jika ingin membeli langsung semuanya bisa datang ke Flashyshop. Di sini tidak hanya menjual baju, tetapi ada juga dompet, tas dan aksesoris lainnya.

Tempatnya sangat bagus, pelayan di sana pun sangat ramah sehingga membuat kamu yang membelinya akan betah. Untuk masalah harga tentu saja sangat aman di dompet dan selalu banyak diskon di sini.

Alamat: Jl. Dipati Ukur No.1, Lebakgede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132
Maps: Klik Di sini
Jam Buka: 09.00–21.00
Nomor Telepon: (022) 2508393

7. 347 Store (UNKL347 Headquarters)

Kamu main beli baju yang keren, tapi sambil ngopi bisa langsung datang ke 347 Store saja. Baju yang dijual didesain selera anak muda buatan Indonesia. Jadi, kamu yang membelinya tidak akan kecewa.

Rasa kopinya pun juga sangat nikmat cocok untuk kamu penikmat kopi. Tempatnya yang nyaman dan pelayanan ramah bisa buat kamu makin betah. Harganya pun terjangkau dan suka banyak diskon.

Alamat: Jl. Trunojoyo No.4, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40115
Maps: Klik Di sini
Jam Buka: 10.00–20.00
Nomor Telepon: (022) 4200515

8. JULIEN BIG SIZE

Kamu yang ingin mencari baju dengan ukuran big size hanya di Julien Big Size tempatnya. Banyak sekali model dan fashion big size khususnya untuk wanita. Jika mencari ukurannya 8xl juga ada di toko ini.

Untuk masalah harga tentu sangat terjangkau. Namun, biasanya harga akan menyesuaikan dengan kualitas kain yang digunakan

Alamat: Jl. Veteran No.17-B, Kb. Pisang, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40112
Maps: Klik Di sini
Jam Buka: 10.00–18.00
Nomor Telepon: (022) 4264142

9. ANDALAS CLOTHING / Kaos Polos Bandung

Kamu yang suka kaos polos atau sablon bisa langsung datang ke Andalas clothing. Bahannya pun juga sangat bagus sehingga banyak orang yang merekomendasikannya. Dan yang paling penting hasilnya memuaskan sesuai keinginan.

Pelayanannya juga sangat baik, cepat dan yang pastinya sangat memuaskan para pembeli. Dan yang paling penting harganya juga sangat terjangkau sehingga aman di dompet.

Alamat: Jl. Cemara No.63, Pasteur, Kec. Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat 40161
Maps: Klik Di sini
Jam Buka: 09.00–21.00
Nomor Telepon: 0859-5622-0800

10. CDCmodels

Buat kamu mahasiswa yang ingin tampil gaya bisa banget beli bajunya ke CDCmodels. Ada banyak sekali model yang unik-unik cocok banget untuk tampil gaya ke kampus.

Tempatnya pun juga sangat nyaman sehingga kamu akan betah. Dan yang paling penting harganya cocok sekali untuk kantong mahasiswa.

Alamat: Ruko, Jl. Holis Regency No.05, Sumbersari, Kec. Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat 40534
Maps: Klik Di sini
Jam Buka: 08.00–18.30
Nomor Telepon: (022) 20585650

Itu dia tadi daftar toko baju di Bandung terlengkap dan termurah. Cocok sekali untuk kamu yang ingin tampil gaya.

Jika sudah tidak sabar ingin membeli baju yang keren-keren, bisa langsung saja kunjungi toko baju terdekat dari lokasi kamu sekarang.

Tinggalkan komentar