10 Toko Ban Mobil di Semarang Terbaik, Pemasangan Cepat

Toko ban mobil di Semarang menjual beragam jenis ban sesuai ukuran, merk, dan tipe yang sesuai dengan spesifikasi kendaraan. Di toko ini, para teknisinya juga bisa memberi rekomendasi ban yang paling cocok untuk kendaraan Anda. Jadi sudah siapkah untuk menganti ban Anda?

Bagi Anda yang tinggal di kota Semarang, pusat ban mobil berikut ini wajib Anda kunjungi sebagai sarana perawatan dan penggantian ban kendaraan roda empat Anda!

Rekomendasi Toko Ban Mobil di Semarang

Memilih ban yang tepat untuk mobil Anda bisa meningkatkan kenyamanan, performa, keamanan, dan efisiensi bahan bakar. Inilah tempat penjualan ban mobil terbaik di Semarang yang bisa Anda kunjungi!

1. Xtreme Wheels – Toko Velg & Ban Mobil Semarang

Xtreme Wheels adalah sebuah toko cabang TKB Group Indonesia dengan produk ban an velg di Kota Semarang. TKB Group Indonesia sendiri adalah distributor utama dan pemilik merk velg HSR Wheel.

Di toko ini, pelanggan akan dilayani dengan ramah dan diberi arahan sebelum melakukan penggantian ban. Selain itu, pelanggan juga bisa melakukan tukar tambah.

Toko ban Xtreme Wheels memiliki ruang tunggu yang nyaman dengan AC yang dingin, serta menyediakan air mineral secara gratis. Pokoknya mantap!

Alamat: Jl. Jenderal Sudirman No.156, Cabean, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 08.30–18.00 Minggu, 09.00–17.00
Nomor telepon: 081196212565

2. Sumber Baru Ban

Sumber Baru Group memberikan opsi ban terbaik serta perawatan secara berkala untuk pelanggan. Tokonya luas, ruang tunggu nyaman dan mekaniknya juga banyak, sehingga service-nya lebih cepat. Lokasinya pun mudah ditemukan secara akurat menggunakan google maps.

Alat-alat di Sumber Baru Group sangat canggih sehingga penggantian ban, serta spooring dan balancing dapat dikerjakan dengan cepat. Para mekanik yang bertugas pun juga sangat kompeten dan ramah. Cocok jadi pilihan terbaik!

Alamat: Jl. MT. Haryono No.662, Jagalan, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 08.00–17.00 Minggu libur.
Nomor telepon: 024 3543179

3. HSR Wheels Outlander Modification – Toko Ban & Velg Mobil Semarang

HSR Wheels adalah toko ban mobil terlengkap dengan berbagai tipe dan ukuran, baik lokal dan impor, termasuk merk Yokohama, Zeetex, Accelera, dan Forceum. Belanja kebutuhan ban di sini pasti pas karena tahun bannya selalu baru termasuk ada banyak pilihan velg.

Selain itu, toko ini juga memberikan layanan gratis nitrogen, balancing, dan tambal ban selamanya di lebih dari 90 dealer resmi HSR Wheels di seluruh Indonesia.

Store ban ini memberikan pelayanan terbaik dengan ruang tunggu yang nyaman dilengkapi AC. Di samping itu, pelanggan juga akan mendapatkan kopi hangat atau air mineral dingin sebagai bonus.

Alamat: Jl. Brigjen Sudiarto No.km. 11/52, Penggaron Kidul, Kec. Pedurungan, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 08.30–18.00 Minggu, 09.30–17.00
Nomor telepon: 081113506253

4. Ottoban Semarang

Ottoban adalah toko ban di Semarang yang recommended. Banyak pilihan merk dan tipe ban di toko ini, penjualnya pun sangat responsif dan komunikatif sehingga memudahkan pelanggan dalam memilih ban yang sesuai dengan kebutuhan.

Di sini pemasangan bannya cepat plus mendapat layanan gratis nitrogen dan balancing. Untuk harganya pun masih standar pembayaran bisa melalui kartu kredit. Bagi pelanggan yang berada di daerah Semarang dan sekitarnya, disarankan untuk datang ke toko Ottoban jika ingin melakukan penggantian ban mobil.

Alamat: Jl. Jenderal Sudirman No.203-205, Karangayu, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 09.00–18.00
Nomor telepon: 08111723028

5. Toko Ban Mobil Sinar Rejeki Jaya

Sinar Rejeki Jaya merupakan distributor ban Apollo dan Goodyear untuk wilayah Jawa Tengah dan DIY. Selain itu, mereka juga melayani penjualan retail ban dari berbagai merk, seperti Dunlop, Bridgestone, Swallow, Epco, dan sebagainya.

Toko ini dilengkapi dengan perlengkapan yang sangat baik, termasuk layanan spooring, balancing, dan pengisian nitrogen. Letak toko Sinar Rejeki Jaya berada di tengah kota sehingga mudah dijangkau, dan pelanggan akan mendapatkan pelayanan yang baik dengan harga yang ramah di kantong.

Alamat: Jl. MT. Haryono No.480, Sarirejo, Kec. Semarang Tim., Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 08.00–17.00
Nomor telepon: 024 3564366

6. Sumberharpindo Lestarisentosa

Sumberharpindo Lestarisentosa adalah pusat distributor ban mobil radial dengan harga yang paling murah. Toko ini berkomitmen untuk menjadi market leader bagi ban mobil bermerk Gajah Tunggal.

Mekanik mereka sangat profesional, sigap dan tanggap dalam melayani pelanggan dan staf kantornya juga ramah. Untuk harganya  lebih murah dibandingkan dengan tempat lain, karena Sumberharpindo adalah distributor langsung. Secara keseluruhan, toko ini sangat baik dan recommended untuk area Semarang kota.

Alamat: Jl. Jenderal Sudirman No.348, Gisikdrono, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 08.00–17.00 Minggu, 08.00–18.00
Nomor telepon: 024 7601209

7. Sarana Ban Semarang

Sarana Ban merupakan tempat yang nyaman dan menarik untuk melakukan pergantian ban Dunlop. Selain pergantian ban, mereka juga menyediakan layanan balancing dan spooring.

Dibandingkan dengan toko ban lainnya, harga di Sarana Ban lebih murah dengan pelayanan yang bagus dan staf yang berpengalaman. Ruang tunggunya juga sangat nyaman.

Alamat: Jl. Siliwangi No.466, Kalibanteng Kulon, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 08.00–17.00 Minggu libur.
Nomor telepon: 024 7606013

8. Raja Ban Semarang- Pusat Ban Lengkap

Selanjutnya, Raja Ban Semarang adalah pusat ban mobil lengkap, tersedia berbagai jenis dan merk, termasuk ban second dengan harga yang murah. Toko ini juga terkenal dengan pelayanan cepat dan staf yang ahli dalam menangani masalah ban.

Owner Raja Ban juga terkenal ramah dan jujur. Mereka bisa memberikan solusi yang tepat bahkan dengan cara yang sederhana, sehingga kita bisa mendapatkan tambahan ilmu tentang masalah ban meski hanya sebagai pemakai atau pelanggan.

Alamat: Jl. Hasanudin No.7, Plombokan, Kec. Semarang Utara, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 08.00–17.00 Minggu libur.
Nomor telepon: 081225770004

9. LPY Ban- Toko Ban Asli

Selanjutnya, LPY Ban adalah toko ban khusus merk Dunlop dengan harga yang terjangkau di kota Semarang. Toko ini juga memiliki pelayanan yang cepat dan teknisi yang ramah dan berpengetahuan baik serta jujur. Owner-nya juga ramah.

Produk LPY Ban terjamin keasliannya dan ada layanan pasang roda mobil cepat, dan ada balancing sebelum dipasang. Pokoknya mantap!

Alamat: Jl. Imam Bonjol No.125A, Pindrikan Lor, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 08.30–17.00 Minggu libur.
Nomor telepon: 024 3511852

10. MANGGALA CIPTA MANUNGGAL

Manggala Cipta Manunggal adalah authorized ban Bridgestone yang ada di kota semarang. Mereka memiliki koleksi ban yang lengkap untuk kendaraan pribadi maupun komersial. Selain penjualan ban, tempat ini juga melayani spooring dan balancing dengan hasil yang nyaris sempurna.

Toko Manggala Cipta Manunggal dilengkapi dengan peralatan yang lengkap dan jumlahnya mencukupi, sehingga service-nya bisa lebih cepat dan antrian tidak terlalu panjang walau sedang ramai. Pokoknya layanannya mantap.

Alamat: Jl. Jenderal Sudirman No.135, Krobokan, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 08.00–17.00 Minggu libur.
Nomor telepon: 024 7607690

Toko Ban mobil di Semarang punya pilihan ban yang lengkap dan beragam, harganya pun friendly. Terdapat pula beberapa layanan gratis spooring, balancing, nitrogen, dan tambal ban. Jadi secara umum memuaskan.

Sebleum membeli di toko ban mobil terdekat, sebaiknya menghubungi lewat telepon terlebih dahulu untuk mengecek ketersediaan barang.  selain harus juga cek kondisi bannya dengan teliti.

Tinggalkan komentar