Tak bisa asal pilih, Anda harus benar-benar cermat ketika memilih toko elektronik di Sukoharjo dalam memenuhi kebutuhan elektronik rumah tangga. Untuk itu, kita perlu mengetahui bagaimana kualitas barang yang dijual toko tersebut termasuk seberapa tinggi reputasinya.
Berangkat dari hal tersebut, sebagai konsumen kita harus memahami ciri-ciri toko yang menjual alat elektronik dengan kualitas yang terjamin. Baik itu dari segi ketahanan ataupun fungsi dari barang tersebut. Jika sudah waktunya mengganti alat elektronik baru, maka Anda harus segera mencari toko elektronik di Sukoharjo.
Rekomendasi Toko Elektronik di Sukoharjo
Tak hanya kualitas produk. Anda juga harus mempertimbangkan toko dari sisi lainnya, seperti kualitas pelayanan serta harga yang sesuai dengan kualitas yang diberikan. Maka dari itu, mari daftar rekomendasi dibawah ini.
1. Candi Elektronik Sukoharjo – Pusat Perbelanjaan Elektronik Paling Komplit
Masuk rekomendasi pertama, Candi Elektronik Sukoharjo hadir sebagai toko elektronik terlengkap yang patut untuk Anda pertimbangkan.
Salah satu toko elektronik yang berada dekat dengan pusat kota ini, menawarkan berbagai alat elektronik yang cukup lengkap dengan merk dan type yang bervariasi.
Disamping itu, harga yang ditawarkan pun relatif terjangkau. Terlebih lagi, ada banyak penawaran diskon dan promo menarik setiap pembelian alat elektronik.
Meski begitu, barang-barang elektronik yang dijual tetap memiliki kualitas yang terjamin. Apalagi dengan adanya garansi resmi dengan jangka waktu yang cukup panjang.
Selain itu, para karyawan toko yang profesional dan edukatif selalu peka terhadap kebutuhan setiap pengunjung yang datang.
- Alamat: Jl. Jend. Sudirman, Gadingan, Jombor, Kec. Bendosari, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57521
- Maps: Klik Disini
- Jam Buka: 08.00-21.00 (Setiap Hari)
- Nomor Telepon: 0822 8990 5000
2. Toko Sinar Terang – Grosir Alat Elektronik Paling Lengkap
Toko Sinar Terang merupakan salah satu toko elektronik terlengkap di Sukoharjo yang juga harus Anda pertimbangkan.
Sebagai salah satu toko yang recommended, toko ini memiliki banyak koleksi barang elektronik dengan banyak pilihan. Mulai dari TV, AC, kulkas, mesin cuci. Kipas angin, dan alat-alat elektronik lainnya tersedia dengan berbagai merk ternama.
Tak hanya itu, toko ini pun turut menghadirkan peralatan dapur yang cukup lengkap dan berkualitas.
Bicara soal harga, toko ini memiliki harga yang sangat bervariasi, tergantung dari merk dan type yang Anda pilih. Meski begitu, tetap ada banyak penawaran diskon untuk setiap pembelian barang di toko ini.
Menariknya, toko ini menyediakan layanan pengiriman barang secara gratis, disertai kurir profesional yang ramah dan edukatif.
- Alamat: Jl. Jend. Sudirman No.41, Larangan Kulon, Gayam, Kec. Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57512
- Maps: Klik Disini
- Jam Buka: 08.00-21.00 (Setiap Hari)
- Nomor Telepon: (0271) 592418
3. Audio Elektronik – Alat Elektronik dan Komponen Listrik
Lagi nyari barang elektronik yang harganya murah? Anda bisa coba berkunjung ke Audio Elektronik yang berada di Jl. Wonogiri, No.41.
Pasalnya, toko ini menawarkan berbagai barang elektronik dengan harga yang relatif murah jika dibandingkan dengan toko-toko di sekitarnya.
Tak hanya menyediakan alat elektronik, toko ini turut menyediakan berbagai komponen listrik dengan banyak pilihan.
Selain itu, pelayanan pemilik tokonya juga sangat ramah dan edukatif, selalu memberikan saran kebutuhan elektronik apa yang cocok dengan pengunjungnya.
Untuk kualitas tidak perlu diragukan, apalagi toko ini selalu memberikan garansi untuk setiap pembelian. Tak heran, jika toko ini ramai oleh pengunjung hampir setiap saat
- .Alamat: Jl. Wonogiri – Sukoharjo No.41, Larangan Kulon, Gayam, Kec. Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57511
- Maps: Klik Disini
- Jam Buka: 08.00-20.00 (Senin-Sabtu), Minggu Tutup
4. Toko Wijaya Elektronik – Grosir Elektronik Bergaransi
Selanjutnya, rekomendasi toko elektronik terlengkap yang bisa Anda kunjungi adalah Wijaya Elektronik. Toko yang menjual beragam kebutuhan elektronik rumah tangga dengan berbagai merk.
Ketika memasuki toko, Anda akan melihat macam-macam alat elektronik yang tertata dengan rapi di setiap sudut toko dengan ruangan yang sangat bersih. Sehingga barang yang dicari pun dapat dengan mudah dicari.
Selain itu, toko ini juga sering menawarkan potongan harga untuk setiap pembelian barang elektronik.
Tak hanya menerima pembayaran secara cash, Anda juga bisa melakukan pembelian secara kredit di toko ini. Tentunya dengan proses yang mudah dan cepat.
- Alamat: Jl. Merak No.2a, Joho, Kec. Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57513
- Maps: Klik Disini
- Jam Buka: 08.30-20.30 (Setiap Hari)
- Nomor Telepon: 0822 5415 1540
5. Sinar Murni 1 – Menyediakan Komponen Elektronik.
Lagi nyari toko yang menjual komponen elektronik dan listrik yang lengkap? Anda bisa langsung mengunjungi Sinar Murni 1 sebagai rekomendasi selanjutnya.
Pasalnya, toko yang satu ini menyediakan berbagai komponen elektronika dengan banyak pilihan. Harga yang ditawarkan pun cukup murah dan kompetitif.
Meski begitu, kualitas barang yang dijual pun tidak pernah mengecewakan. Didukung dengan garansi toko yang cukup panjang.
Selain itu, pelayanan pegawai serta pemilik tokonya juga sangat ramah dan informatif. Tak heran, jika tempat ini termasuk toko yang paling ramai dikunjungi di Sukoharjo.
- Alamat: Jl. Kh Samanhudi No.62, Ngemplak, Jetis, Kec. Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57511
- Maps: Klik Disini
- Jam Buka: 08.00-21.15 (Setiap Hari)
- Nomor Telepon: 0818 258 251
6. Toko Diva Elektronik
Selanjutnya, ada Diva Elektronik yang juga hadir sebagai rekomendasi toko elektronik terlengkap yang pantas untuk Anda pertimbangkan.
Sama seperti toko elektronik lainnya, toko ini pun menawarkan beragam kebutuhan elektronik rumah tangga yang tak kalah lengkap, tentunya dengan harga yang terjangkau.
Toko ini juga menyediakan berbagai part/komponen elektronik lengkap dengan alat-alat pendukungnya.
Dari segi pelayanannya pun toko ini cukup menuai banyak pujian dari pelanggannya. Para pegawai yang ramah dan informatif siap melayani setiap pertanyaan dari setiap pengunjung yang datang.
- Alamat: Jl. Jend. Sudirman No.165, Gabusan, Sidorejo, Kec. Bendosari, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57521
- Maps: Klik Disini
- Jam Buka: 08.00-19.30 (Setiap Hari)
7. Toko Sinar Murni
Mau cari kebutuhan elektronik lengkap? Toko Sinar Murni tempatnya. Selain menyediakan alat elektronik, toko ini juga menawarkan alat listrik yang cukup lengkap.
Bagi Anda yang sedang mencari komponen elektronik yang jarang dijual di toko lain, tentunya Anda bisa coba menelusuri toko yang satu ini. Tersedia berbagai alat listrik sampai ke komponen-komponen terkecilnya disini.
Disamping itu, kualitas barang yang disediakan pun cukup terjamin , disertai dengan garansi toko dengan jangka waktu yang cukup panjang.
- Alamat: Jl. Slamet Riyadi No.27, Johosari, Joho, Kec. Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57513
- Maps: Klik Disini
- Jam Buka: 08.00-19.30 (Setiap Hari)
8. Mulia Karunia Electronics
Mulia Karunia Electronics merupakan toko yang menyediakan kulakan barang elektronik yang lengkap, toko ini juga salah satu rekomendasi terpercaya yang wajib Anda pertimbangkan.
Selain itu, harga yang ditawarkan juga sangat bervariasi, tergantung dari jenis elektronik dan merk yang Anda pilih.
Jika Anda paham elektronik, Anda bisa melakukan negosiasi harga ke karyawan atau pemilik toko secara langsung.
Toko ini juga menyediakan layanan pengiriman barang yang cepat dan akurat. Terlebih lagi untuk elektronik besar akan dibantu pemasangannya oleh kurir yang mengantar.
- Alamat: Pondok, Bulakrejo, Kec. Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57551
- Maps: Klik Disini
- Jam Buka: 08.00-20.30 (Setiap Hari)
- Nomor Telepon: 0853 2519 8796
9. Area Elektronik
Sama seperti rekomendasi toko terpercaya sebelumnya, Area Elektronik pun hadir dengan menyediakan berbagai kebutuhan elektronik rumah tangga.
Walaupun tokonya tak terlalu besar, toko ini menyediakan beragam produk elektronik yang tak kalah lengkap dengan toko-toko elektronik sebelumnya.
Menariknya, harga yang ditawarkan terbilang lebih murah jika dibandingkan toko elektronik lainnya yang menjual barang serupa.
Toko ini juga menyediakan pembelian secara kredit dengan proses yang mudah dan cepat serta dengan cicilan yang tidak terlalu besar.
- Alamat: Ngluwang, Kriwen, Kec. Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57551
- Maps: Klik Disini
- Jam Buka: 08.00-16.00 (Setiap Hari)
- Nomor Telepon: 0823 2888 6662
10. Vivi Elektronik
Bagi Anda yang sedang mencari toko elektronik yang menyediakan layanan service, Anda harus berkunjung ke Vivi Elektronik.
Toko yang satu ini menyediakan layanan service dengan teknisi yang sangat profesional. Tentunya dengan pengerjaan service yang cepat.
Meski begitu, proses pengerjaanya juga tidak asal-asalan. Barang yang telah diperbaiki juga akan diberikan garansi. Sehingga sangat terjamin.
Selain itu, toko ini juga menyediakan berbagai sparepart elektronik mulai dari, sparepart TV, mesin cuci, dan kulkas.
- Alamat: Jl. Kh Samanhudi No.59, Tegalrejo, Jetis, Kec. Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57511
- Maps: Klik Disini
- Jam Buka: 08.00-20.00 (Senin-Sabtu), Minggu Tutup
- Nomor Telepon: 0815 7573 3502
Setelah memahami beberapa toko elektronik di Sukoharjo yang telah direkomendasikan diatas, tentunya Anda sudah memiliki gambaran toko elektronik mana yang cocok dan akan Anda kunjungi nantinya. Mengingat ke 10 toko elektronik diatas merupakan toko dengan reputasi yang cukup tinggi.
Jika bingung, Anda juga bisa membuat pertimbangan berdasarkan lokasi toko elektronik terdekat dengan rumah Anda.