Untuk Anda para mancing mania dari kota Bandung, sudah pasti mengetahui ada begitu banyak pilihan toko pancing di Bandung dengan beragam harga, koleksi dan pelayanan. Dan untuk membantu Anda memilih yang terbaik, berikut ini adalah toko alat pancing yang dikenal paling memanjakan para pecinta mancing kota Kembang.
Trend memancing memang semakin meningkat belakangan ini. Makin banyak penggemar dunia mancing yang ingin membekali diri dengan beragam alat pancing berkualitas. Dan untuk mendapatkan yang terbaik, toko peralatan pancing terbaik adalah jawabannya.
Menjadi terbaik tidak hanya soal koleksi dan harga, tetapi juga pelayanan. Karena banyaknya mancing mania pemula yang masih perlu banyak mendapatkan informasi terkait trik dan alat mancing. Jadi penting untuk menemukan toko pancing terbaik yang siap memberikan informasi yang Anda butuhkan.
Daftar Toko Pancing di Bandung
Untuk Anda para mancing mania yang tertarik untuk menambah koleksi alat pancing atau berminat berburu umpan mutakhir, coba telusuri daftar toko pancing di Bandung berikut ini. Temukan yang terbaik dan paling sesuai dengan kebutuhan Anda.
1. Shop Pancing 48
Toko alat pancing dengan koleksi lengkap dari harga super murah sampai kelas premium. Anda juga bisa menemukan beragam aksesoris dengan penataan rapi jadi mudah menemukan alat yang Anda butuhkan. Pelayanan di sini juga ramah bahkan siap membantu Anda mengenal lebih baik ragam alat pancing yang tersedia. Ini cocok untuk Anda yang masih baru di dunia perpancingan.
Alamat : Jl. Alkateri No.48, Braga, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40111
Maps : Klik Disini
Jam Buka : Buka setiap hari pukul 08.00 – 17.30 WIB, kecuali Minggu buka 08.00 – 13.30 WIB
Nomor Telepon : (022) 4206648
2. Super Pancing Fishing Shop
Satu lagi toko pancing di Bandung dengan koleksi cukup lengkap. Bahkan Anda bisa menemukan koleksi aksesoris yang sangat beragam di sini. Banyak pemancing pro yang memilih toko ini karena koleksi perangkat pancing high endnya yang memuaskan baik dari segi kualitas hingga harga. Penataan juga sangat rapi, jadi konsumen lebih leluasa dalam memilih.
Alamat : Jl. Astana Anyar No.89, Karanganyar, Kec. Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat 40241
Maps : Klik Disini
Jam Buka : Buka setiap hari pukul 08.00 – 18.00 WIB, kecuali Minggu tutup
Nomor Telepon : (022) 4265819
3. Permata Pancing
Untuk Anda yang bertempat di daerah Margahayu, tidak perlu jauh jauh untuk mencari toko peralatan pancing yang lengkap. Toko satu ini siap melayani Anda penggemar mancing dengan koleksi lengkap dan harga yang bersahabat. Pemiliknya juga siap melayani Anda yang masih bingung menemukan jenis alat pancing yang sesuai untuk Anda.
Alamat : Komplek Permata Kopo, Ruko R27, Sukamenak, Kec. Margahayu, Kota Bandung, Jawa Barat 40228
Maps : Klik Disini
Jam Buka : Buka setiap hari pukul 08.00 – 17.00 WIB, kecuali Minggu tutup
Nomor Telepon : 0812-2089-0137
4. Siliwangi Fishing Shop (Surga Alat Pancing Bandung)
Bicara soal toko pancing di Bandung jelas tidak bisa melewatkan yang satu ini. Siliwangi Fishing Shop ini terkenal di seantero Bandung dalam memanjakan para mancing mania. Toko yang luas dan koleksi lengkap yang tertata rapi, jadi Anda leluasa memilih alat pancing baik dari merek lokal dan impor. Hati hati kalap belanja alat pancing di toko satu ini.
Alamat : Jl. Astana Anyar No.118, Cibadak, Kec. Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat 40241
Maps : Klik Disini
Jam Buka : Buka setiap hari pukul 08.00 – 18.00 WIB, kecuali Minggu tutup
Nomor Telepon : 0811-2116-948
5. Kukumbul Fishing Shop
Berlokasi cukup strategis di tengah kota Bandung menjadi salah satu daya tarik toko alat pancing satu ini. Pilihan relatif lengkap dengan harga cukup bersaing. Utamanya untuk merk merk produk pancing umum. Di sini juga Anda bisa menemukan koleksi lengkap beragam jenis umpan dari hidup hingga jenis permanen dengan harga terjangkau.
Alamat : Jl. Pajajaran No.102 A, Pajajaran, Kec. Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat 40172
Maps : Klik Disini
Jam Buka : Buka setiap hari pukul 09.00 – 17.00 WIB, kecuali Minggu tutup
Nomor Telepon : 0818-0950-3014
6. Fishing Store Pop (One Stop Shoping Dunia Mancing)
Salah satu toko pancing terbaik di kota Bandung. Koleksinya termasuk super lengkap sampai produk aksesoris kecil pun tersedia. Beragam jenis umpan untuk beragam jenis ikan tersedia di sini. Pelayan pun tidak segan menjelaskan produk yang mereka miliki untuk konsumen awam yang baru di dunia pancing.
Alamat : Jl. Lio Genteng, Nyengseret, Kec. Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat 40242
Maps : Klik Disini
Jam Buka : Senin – Jumat pukul 08.30 – 17.30 WIB, Sabtu pukul 09.00 – 17.30 WIB, Minggu tutup
Nomor Telepon : 0852-2023-6818
7. Toko Pancing Pak Anas
Sekilas toko di seputaran Cimahi ini terlihat kecil dan sederhana. Padahal toko satu ini memiliki banyak pelanggan tetap dari kalangan pemancing pro. Salah satunya karena pemiliknya yang ramah dan pelayanannya yang selalu optimal. Tentu saja selain itu koleksi alat pancing di sini selalu dipastikan yang terbaik di kelasnya, baik itu kelas pemula maupun jenis untuk pro.
Alamat : Jl. Jend. H. Amir Machmud No.151, Cibeureum, Kec. Cimahi Sel., Kota Cimahi, Jawa Barat 40535
Maps : Klik Disini
Jam Buka : Buka setiap hari pukul 08.00 – 20.00 WIB
Nomor Telepon : 0896-7086-9751
8. Rully Fishing Shop
Di kawasan Cileunyi juga berdiri satu toko pancing terlengkap yang siap melayani Anda baik pemula maupun profesional. Dengan koleksi lengkap termasuk dengan beragam aksesoris dengan harga menengah. Anda juga mendapatkan layanan setting alat, sehingga untuk pemula jelas sangat membantu. Toko ini juga membuka layanan online via Shopee.
Alamat : Jl. Raya Tagog Cinunuk, Cimekar, Kec. Cileunyi, Kabupaten Bandung, Jawa Barat 40623
Maps : Klik Disini
Jam Buka : Buka setiap hari pukul 07.00 – 17.00 WIB
Nomor Telepon : 0813-2232-2837
9. Toko Pancing 380
Toko perlengkapan pancing yang juga memanjakan para mancing mania adalah Toko pancing 380. Sekilas toko ini terlihat kecil dan tidak meyakinkan. Tapi di dalam Anda bisa menemukan beragam koleksi alat pancing dan beragam aksesoris dari beragam merek terbaik. Anda hanya menemukan yang terbaik di toko ini.
Alamat : Jl. Terusan Kopo-Soreang No.380, Margahayu Sel., Kec. Margahayu, Kabupaten Bandung, Jawa Barat 40226
Maps : Klik Disini
Jam Buka : Buka setiap hari pukul 08.00 – 18.00 WIB, Minggu dan Jumat tutup
Nomor Telepon : (022) 5412389
10. Banteng Pancing (Layanan Terbaik Untuk Pemula)
Toko dengan tatanan rapi dan elegan disertai koleksi lengkap menjadi andalan dari toko pancing di Bandung satu ini. Pelayanan super ramah juga banyak dibicarakan, bahkan Anda mendapatkan ekstra minuman sembari berbelanja. Untuk Anda yang pemula, pelayan siap membantu Anda memahami produk yang Anda perlukan sampai proses setting dan trik trik memancing pemula.
Alamat : Jl. K.H. Ahmad Dahlan No.92, Turangga, Kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat 40264
Maps : Klik Disini
Jam Buka : Buka setiap hari pukul 09.00 – 21.00 WIB
Nomor Telepon : 0878-2173-5661
Itulah tadi daftar 10 toko pancing Bandung dengan beragam keunggulannya masing-masing. Setiap toko alat pancing yang masuk dalam daftar di atas memiliki kelebihan baik dalam hal kelengkapan koleksi, kesediaan umpan dan aksesoris yang lebih beragam, harga yang lebih bersahabat dan pelayanan yang ramah dan informatif.
Semoga dengan informasi ini bisa menemukan toko pancing terdekat di sekitaran Anda yang dapat memenuhi ekspektasi dan kebutuhan Anda sebagai mancing mania.