10 Toko Tas di Semarang Terlengkap dengan Model Terbaru

Bagi para penggemar tas wajib mengunjungi toko tas di Semarang berikut ini. Di sini Anda bisa mendapatkan model atau merk khusus sesuai selera dan kebutuhan. Pilihan toko tersebut menawarkan kualitas produk dan desain yang menarik untuk dibeli.

Bagi yang berada di Semarang, kini banyak pilihan toko tas dengan jenis beragam baik dalam ukuran, warna, atau model.

Rekomendasi Toko Tas di Semarang

Bakul tas terbaik di Semarang ini menjual aneka jenis tas mulai dari tas wanita hingga tas ransel dengan kualitas ori, branded ataupun ada yang handmade sehingga punya keunikan tersendiri.

1. TOKO PUSAT JIMSHONEY SEMARANG

Jims Honey Pekunden adalah tujuan utama bagi yang sedang mencari tas di Semarang, baik sebagai hadiah maupun untuk penggunaan pribadi. Banyak pelanggan yang merasa cocok membeli tas di sini karena bahan tasnya yang bagus dan tahan lama.

Di Jims Honey ada toko online dan offlinenya. Jika beli langsung ke toko, pelayanan dari pemilik toko juga sangat baik dan membuat hati senang. Selain itu, mereka juga membantu dalam memilihkan tas yang sesuai dengan anggaran pelanggan. Jangan ragu untuk belanja di Jims Honey, karena tas-tasnya dijamin asli dan koleksinya lengkap.

Alamat: Jl. Pekunden Tengah No.1034, Pekunden, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 09.30–18.00 Minggu,09.30–12.30
Nomor telepon: 085842061725

2. Toko Elizabeth Semarang

Elizabeth merupakan toko tas yang terkenal di Semarang. Toko ini terletak di Jalan Gajahmada yng strategis. Di sini, Anda akan mendapatkam berbagai jenis tas mulai dari tas jinjing hingga tas gendong. Model tasnya sangat beragam, pengunjung bisa melihat secara detail pada bagian foto. Selain tas, toko ini juga menyediakan sepatu, dompet, sandal, jam tangan hingga ikat pinggang.

Di Toko Elizabeth Semarang terdapat dua lantai, dan akses ke lantai dua dapat dilakukan melalui eskalator sehingga takkan terlalu capek. Lantai dua toko ini khusus koleksi baju dan aksesoris yang bagus. Harganya terjangkau untuk semua kalangan. Pramuniaga Toko Elizabeth juga ramah dan responsif dalam melayani pelanggan.

Toko Elizabeth menawarkan berbagai kelebihan, seperti koleksi tas yang lengkap, selalu menghadirkan model baru, serta pelayanan yang ramah. Jika tas dirasa kekecilan atau kebesaran, maka Anda dapat melakukan retur dengan syarat menjaga tag label dan nota tetap dalam kondisi baik. Masa retur maksimal adalah satu minggu.

Alamat: Jl. Imam Bonjol No.194, Sekayu, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 09.00–21.00  Jumat-Minggu,09.00–21.00
Nomor telepon: 024 3542094

3. SUSEN Semarang

Toko tas SUSEN di Semarang sangat menarik. Belum banyak yang tau ada toko tas sekeren ini. Model tasnya selalu terbaru dan up-to-date. Desain tasnya lucu-lucu, harga terjangkau dan seringkali ada promo-promo menarik.

Pelayanan staf di SUSEN Semarang juga bagus. Toko ini cocok untuk mencari kado tas atau koleksi pribadi karena pilihan tasnya memang cantik-cantik.

Alamat: Queen City Mall, Jl. Pemuda No.29, Pandansari, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 10.00–22.00
Nomor telepon: 082133511917

4. NEVSET- TOKO GROSIR TAS & DOMPET

NEVSET adalah rekomendasi tempat untuk membeli tas di Semarang. Produk tas di tempat ini memiliki kualitas yang bagus dengan harga yang terjangkau. Selain itu, stok tas di NEVSET cukup banyak, selalu baru dan terus diperbarui.

Untuk lebih jelas mengenai produknya, bisa update di Instagram mereka, supaya menemukan banyak pilihan model tas dengan harga yang murah.

Alamat: Jl. Purwogondo II No.263F, Dadapsari, Kec. Semarang Utara, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 07.00–00.00
Nomor telepon: 085643456584

5. Exsport & Bodypack

Exsport & Bodypack adalah tempat penjualan tas berkualitas di Semarang. Model baru dan lama ada semua di toko ini. Untuk model lama sering ada diskon khususnya. D store ini tersedia lengkap mulai dari tas sekolah, tas traveling, tas laptop,, tas kamera dll.

Toko ini menyediakan pilihan tas yang lengkap dan sesuai dengan kebutuhan Anda. Terdapat beragam model tas yang bisa dipilih, jika pria lebih cocok di Bodypack sedangkan untuk wanita di Exsport.

Selain itu, Exsport & Bodypack punya tempat yang bagus, bersih, rapi, dengan pelayanan yang baik. Untuk harganya juga ekonomis.

Alamat: Jl. Brigjen Katamso, Karangturi, Kec. Semarang Tim., Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: Senin-Kamis,09.00–20.30 Jumat-Minggu,09.00–21.30
Nomor telepon: 024 76585158

6. Bagplus- Pusat Pembuatan Konveksi Tas

Bagplus adalah sebuah toko tas dengan harga yang murah dan model tas yang everlasting alias tidak terpengaruh oleh perubahan tren mode yang cepat, sampai kapanpun modelnya selalu cocok untuk Anda.

Suasana store–nya juga nyaman dan bersih, serta staf yang sangat membantu sehingga Anda tidak perlu ragu untuk bertanya sebelum membeli.

Bagplus memproduksi sendiri tasnya dengan kualitas yang terjaga, baik dari segi bahan maupun jahitan. Sehingga toko ini sangat direkomendasikan bagi yang sedang mencari tas bagus di Semarang.

Alamat: Jl. Anjasmoro Tengah V No.24, Karangayu, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 24 jam
Nomor telepon: 081290298999

7. Rainbow sepatu & tas

Rainbow adalah sebuah toko tas dan produk fashion lainnya sesuai dengan kebutuhan. Di sini, Anda dapat menemukan koleksi tas sekolah dan tas kerja yang berkualitas, dengan jahitan yang rapi, awet dan kuat.

Di toko Rainbow juga tersedia beberapa brand terkenal seperti POLO dan lainnya. Pilihan produknya sangat beragam hingga membuat Anda bingung dalam memilih yang mana.

Barang-barang di Rainbow selalu dalam kondisi baru, dan harganya lebih terjangkau dibandingkan dengan toko-toko besar.

Alamat:  Jl. Jati Raya Jl. Plamongan Indah, Plamongan Sari, Kec. Pedurungan, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 10.00–22.00
Nomor telepon: –

8. Toko Tas Anugrah

Toko Tas Anugrah! Kami adalah tujuan terbaik untuk mendapatkan produk tas terbaik dengan harga yang menarik. Pokoknya koleksinya pasti bikin puas.

Belanja tas di sini tak perlu ragu lagi karena Toko Tas Anugrah menyediakan produk tas original, bisa beli secara eceran atau grosir. Harganya pun bersahabat.

Alamat: Jl. Durian Raya No.19, Pedalangan, Kec. Banyumanik, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 09.00–20.00
Nomor telepon: 082220102901

9. Toko Tas Ar-Rohman

Toko Tas Ar-Rohman menjual aneka tas dengan bahan bagus dan berkualitas. Desainnya juga menarik tinggal pilih sesuai dengan selera. Toko Tas Ar-Rohma buka full dari pagi hingga malam. Jadi bebas beli kapan saja.

Lokasi toko ini juga sangat mudah dijangkau, masih berada di dalam kota sehingga pembeli mudah mengaksesnya. Apalagi pelayanan karyawannya juga memuaskan.

Alamat: Komplek WPC MAS, Jl. Soekarno Hatta No.10, Sawah Besar, Kec. Gayamsari, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 09.00–21.00
Nomor telepon: 087832059107

10. Heritage Bags- Toko Tas Murah Semarang

Heritage Bags punya banyak koleksi tas dengan harga yang terjangkau, namun tetap berkualitas tinggi. Pembuatannya secara handmade dengan desain yang unik dan menarik. Di toko ini sering ada diskon menarik terutama pada pada even-even pameran.

Meskipun Heritage Bags tidak terlalu luas , namun desainnya apik sehingga memberikan kenyamanan kepada pengunjung yang datang. Untuk membuktikannya, Anda bisa langsung mengunjungi toko ini dan melihat sendiri properti dan koleksi tas yang ada.

Alamat: Jl. Indraprasta No.5a, Pindrikan Lor, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang.
Map: klik di sini
Jam buka: 09.00–20.00
Nomor telepon: 081229547737

Toko tas di Semarang rata-rata menyediakan pilihan tas dengan kualitas yang baik. Setiap toko punya keunggulan dan karakteristiknya sendiri, seperti mengutamakan model terbaru, harga yang terjangkau, pelayanan yang baik, dan koleksi tas yang lengkap.

Jika membeli di toko tas terdekat, jangan sungkan untuk bertanya kepada pelayan toko. Mereka dengan senang hati akan membantu Anda memilihkan tas yang sesuai dengan kebutuhan dan selera Anda.

Tinggalkan komentar